Berikut ini kami coba rangkum beberapa penyebab dan solusi dari kendala schedule post yang dialami beberapa pengguna. Semoga bisa menjadi solusi utk kendalanya.
a. Pastikan komputer aktif di jam posting
Sistem schedule post virol langsung dari komputer ke instagram. Bila pc mati, maka virol tidak bisa bekerja.
b. Pastikan komputer tidak dalam kondisi sleep
Bila komputer sleep, maka program2 di dalam-nya tidak bekerja. Meskipun program tsb dalam kondisi aktif / terbuka windownya, kecuali jika di setting hanya sleep monitor saja, sedangkan hardisk tetap bekerja.
a. Pastikan browser chrome / firefox aktif di jam posting
Virol adalah browser extensions (plugin), jika browser tidak sedang dijalankan, maka virol juga tidak bisa bekerja meski pc menyala.
b. Selalu gunakan browser versi terbaru BUKAN versi BETA.
Sering kali browser versi beta masih terdapat bugs yang membuat beberapa fungsi terganggu.
c. Matikan extensions yang berhubungan dengan Instagram, Cookies, dan Blocking Traffic
Misalnya: IG downloader, ad block, everliker. dll. Karena berpotensi konflik dan menyebabkan fungsi virol terganggu.
a. Pastikan kuota schedule post di virol masih ada
Klik logo virol di browser -> pilih menu schedule post -> lihat pojok kanan atas Kuota schedule post virol berlaku utk semua akun, dan akan di reset ulang setiap awal bulan.
b. Pastikan mengunakan virol versi terbaru
Bisa jadi error yang anda alami sudah kami perbaiki di versi terbaru. Klik disini untuk baca cara update.
a. Cek apakah akun IG anda masih aktif login di Virol
Klik logo virol di browser -> pilih menu account -> lihat apakah ada keterangan “session expired - please relogin”. Bila ada coba utk login ulang.
b. Cek apakah akun bisa posting normal (tidak pakai Virol)
Terkadang akun instagram bisa kena hukuman dari IG sehingga tidak bisa posting. (bisa sampai 2 minggu)
Cara ceknya, coba posting dengan akun tsb lewat aplikasi IG di HP. Jika tidak bisa post atau post hilang -> fix akun anda di hukum IG tidak bisa posting.
Biasanya karena aktifitas spamming, kebanyakan posting, atau posting sesuatu yg tidak sesuai tos IG (misalnya posting paid promote utk produk dewasa).
c. Coba posting di akun lain
Jika akun lain bisa posting, berarti tidak ada masalah dengan Virol. Yang bermasalah adalah akunnya.
Jika akun lain bisa posting, berarti tidak ada masalah dengan Virol. Yang bermasalah adalah akunnya.
a. Pastikan Internet terhubung, Sinyal Bagus, dan cepat
Untuk POSTING ke instagram yang berpengaruh adalah kecepatan UPLOAD.
Jadi sangat mungkin terjadi ketika browsing terasa lancar, tapi lambat saat upload karena jalur browsing/streaming (download) dan upload berbeda.
Cek di speedtest.net pilih server amerika.
b. Cek respon dari website instagram
Walaupun kecepatan koneksi bagus tapi bisa juga koneksi tidak stabil (terputus2) atau website Instagram sedang gangguan.
Cek dengan cara buka program terminal (mac) atau command prompt (windows), ketik: ping instagram.com
Jika banyak request time out, maka koneksi internet kurang stabil atau server instagram sedang gangguan.
c. Restart koneksi atau gunakan koneksi lain
Instagram sering kali ketat masalah koneksi dan IP yang digunakan. Beberapa koneksi di blokir Instagram anggap koneksi server, bukan koneksi internet rumahan. Misalnya Biznet.
Terkadang ada problem yang tidak jelas penyebabnya bisa "solved" dengan di tunggu dan di coba di posting dalam jeda 1-24 jam lagi.